Carlo Ancelotti selaku pelatih Napoli mempertanyakan kartu merah yang diterima oleh kiper timnya yakni Alex Meret di pertandingan menghadapi Juventus dalam lanjutan laga Serie A Italia Senin dini hari WIB. Pelatih asal Italia itu menilai keputusan wasit mencabut kartu merah merupakan sebuah keputusan kontroversial.
Kiper Napoli itu diganjar kartu merah langsung di menit ke-25 setelah ia keluar dari kotak penalti timnya untuk mencoba menutup pergerakan dari Cristiano Ronaldo. Dalam situasi itu wasit melihat bahwa terjadi kontak yang mengakibatkan Ronaldo terjatuh dan hal itu membuat sang pengadil lapangan langsung memberikan kartu merah kepada Meret. Akan tetapi, Ancelotti tidak sependapat dengan keputusan tersebut.
“keputusan kontroversial. Meret terlihat jelas sama sekali tidak mengenai Cristiano. Saya akan menerima jika wasit berpandangan bahwa itu sebuah usaha untuk menekel. Selain itu, Anda juga harus melihat bagaimana arah bola dan dimana posisi Allan dalam situasi itu,” buka Ancelotti.
“Dengan teknologi VAR yang telah diterapkan, mengapa tidak ada pengecekan secara total dengan teknologi tersebut? Itu bukan kartu merah yang jelas karena Cristiano juga mungkin tidak akan sanggup untuk mengejar pergerakan bola. Bola terlihat lebih condong menuju bendera sepak pojok,” tambah mantan pelatih AC Milan itu.
“Meret sama sekali tidak mengenainya. Selain itu, semua elemen juga harus dipertimbangkan dalam membuat sebuah keputusan. Kartu merah jelas telah mengubah jalannya pertandingan,” kesalnya.
Dalam pertandingan itu Napoli akhirnya harus menyerah dengan skor tipis 2-1. Dua gol Juventus masing-masing disumbangkan oleh Miralem Pjanic dan Emre Can, sementara I Partenopei hanya mampu membalas sekali melalui sontekan Jose Callejon.