Manajer asal Liverpool, Jurgen Klopp mengakui bahwa dirinya sangat bangga bisa memilkiki sosok pemain seperti Andrew Robertson ditimnya. Klopp juga memuji perkembangan yang pesat dari performa Robertson dalam setiap laga yang dijalaninya.
Pemain asal Skotlandia tersebut dibeli Liverpool dari Hull City pada 21 Juli 2017. Manajemen The Reds hanya mengeluarkan dana sebesar 8 Juta Poundsterling untk bisa memboyong Andrew Robertson.
Walaupun dengan kemampuannya yang kurang serta dipandang sebelah mata, Robertson mampu menunjukkan bahwa Liverpool tidak akan salah jika sudah membelinya. Robertson turut membawa skuat berjulukan Si Merah ini berhasil lolos kebabak final ajang Liga Champions musim lalu.
Pada musim ini, peran Andrew Robertson berada diposisi kiri pertahanan Liverpool masih belum tergantukan. Dirinya sangat berkontribusi membantu The Reds masuk dalam posisi puncak klasemen sementara Premier League dan berhasil lolos kebabak 16 besar Liga Champions.
Dengan performa yang semakin cemerlang, pihak manajemen Liverpool akhirnya memperpanjang kontrak pemain tersebut pada 17 Januari 2019. Dengan kontrak baru tersebut, Andrew Robertson tetap akan berseragam The Reds sampai 30 Juni 2024.
Klopp mengatakan, “Saya sangat senang mendengar kabar perpanjangan kontrak dari Andrew Robertson tersebut. Hal itu benar – benar menarik dan keren. Ini adalah sebuah cerita yang sangat istimewa bersama Robert. Saya sangat suka dengan perkembangan dari Robert yang luar biasa”.
Pada musim ini, Andrew Robertson tampil dalam 26 laga diseluruh kompetisi bersama Liverpool. Dari semua performa tersebut, Robertson berjasil menorehkan enam assists.